Senin, 24 Oktober 2011

INFORMASI REUNI SMA N KEBAKKRAMAT

Salam Pembuka : Dalam kesempatan yang indah ini saya sedang bingung mencari ide menulis karena kebetulan tidak membawa kabel data ponsel serta card reader di warnet habis di pinjam. Jadi saya hanya browsing-browsing saja. Tiba-tiba saya inget dengan situs ini dan berinisiatif untuk menulis di blog ini tentang rencana reuni akbar alumni. So cekidot beritannya!
Beberapa bulan lalu, terbesit kabar bahwa akan diadakan reuni akbar alumni SMAN Kebakkramat untuk semua angkatan. Tidak berselang beberapa lama, saya pun mendapat kepastian melalui undangan acara di fac*book yang mengabarkan akan diselenggarakan Reuni Akbar.
Berbekal undangan tersebut, saya melakukan konfirmasi kesana-sini untuk mendapatkan kejelasan yang berujung pada masuknya saya sebagai koordinator angkatan tahun 2007 (tahun lulus saya dari SMA tercinta ini).
Saya pun berinisiatif untuk membantu panitia melakukan publikasi dengan membuat sebuah blog portal agar dapat diakses semua alumni tanpa harus login ke dalam portal tersebut. Alhamdulillah setelah dua hari saya fokus menggarap, hasilnya sekarang dapat dilihat disini.
Melalui postingan kali ini saya juga ingin mengundang rekan-rekan Alumni SMAN Kebakkramat semua angkatan untuk hadir dalam acara tersebut. Berikut saya kutipkan undangannya ;
Yth. Para Alumni,
Kami mengundang para alumni angkatan 1988-2011 untuk menghadiri Reuni Akbar, SMUN KEBAKKRAMAT yang akan diselenggarakan pada :
Hari/Tanggal : 03 September 2011
Tempat : Aula SMUN Kebakkramat
Jam : 08.00 – selesai
Kontribusi 50 ribu (Untuk angkatan ’00 kebawah) & 25 ribu (Untuk angkatan ’01 keatas/mahasiswa)
Untuk informasi sementara bisa menghubngi :
Ketua Ikatan Alumni SMUN Kebakkramat Bp. Ami Priyono 08164273397
Demi terciptanya tali silahturahmi antar alumni SMUN Kebakkramat kami sangat mengharapkan partisipasi dan kehadiran Anda semua.
Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terima kasih.
Salam,
Admin
Semoga sedikit informasi ini dapat berguna bagi rekan-rekan dan juga keluarga besar SMAN Kebakkramat. Bagi kakak-kakak, teman-teman dan adik-adik Alumni SMAN Kebakkramat yang membaca tulisan ini atau bagi saudara yang memiliki keponakan atau sahabat atau kenalan yang pernah bersekolah di SMAN Kebakkramat, mohon sekiranya berkenan untuk menyampaikan informasi ini kepada yang bersangkutan.
Bagi angkatan 2007 yang ingin menghubungi saya bisa di nomor 0815-PRAPTO-0 (IM3). Atas bantuannya saya ucapkan terima kasih
SUMBER : http://id.ariperwira.com/2011/06/reuni-sman-kebakkramat.html